7 Spot Terbaik di Bali yang Siap Menambah Koleksimu di Akun Instagram

Bali merupakan sebuah kata yang pas untuk menggambarkan keindahan surga yang dapat dilihat secara nyata. Bali seakan mendapatkan keistimewaan tersendiri dari Sang Pecipta. Seakan dibuat ketika Tuhan sedang tersenyum, pulau cantik satu ini memiliki semua keindahan yang sering digambarkan di negeri dongeng. Seakan tak ada celah sekecil apapun untuk mengecilkan pulau para dewa ini. Berikut adalah spot terbaik yang ada di Pulau Bali yang wajib kamu upload di akun instagram.

 

Garuda Wisnu Kencana, mahakarya sang tangan kreatif yang keindahannya mendunia

Garuda Wisnu Kencana merupakan sebuah objek wisata yang berada di area Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana berada di ketinggian 146 meter di atas permukaan tanah atau 263 meter di atas permukaan laut. Disebut sebut patung Garuda Wisnu Kencana adalah patung terbesar dunia dengan tinggi 75 meter dan lebar 60 meter dan akan mengalahkan Patung Liberty. GWK ini merupakan mahakarya dari seniman Bali I Nyoman Nuarta yang berada di daerah Bali Selatan tepatnya di bukit Unggasan. Kawasan seluas 250 hektar ini merangkum berbagai kegiatan seni budaya, tempat pertunjukan serta berbagai layanan tata boga. Sebagaimana istana-istana Bali pada jaman dahulu, pengunjung GW K akan menyaksikan kemegahan monumental dan kekhusukan spiritual yang mana kesemuanya disempurnakan dengan sentuhan modern dan berbagai fasilitas. Jadi jangan ngaku ke Bali kalo belum berkunjung dan berfto dengan sang Garuda Wisnu Kencana.

 

Mau menikmati sensasi pool party? Yuk datang ke El Kabron Restaurant

El Kabron merupakan sebuah tempat makan yang masuk dalam kategori Beach Club and Resto. El Kabron Restaurant ini salah satu tempat yang lasgi fenomenal di Bali loh! Resto yang satu ini menyajikan ragam kuliner bercita rasa Spanyol. Keistimewaan yang menjadi ciri khas dari El Kabron Restaurant ini adalah adanya kolam renang air tawar yang berada tempat di tengah tengah restorannya. Selain itu yang menjadi sangat spesial adalah lokasinya yang berada di dekat dengan pantai dan disebut sebut sebagai spot paling indah untuk melihat sunset. Hal ini karena lokasi dari El Kabron Restaurant ini berada di atas bukit yakni di Bukit Pecatu. Pemesanan tempat disini juga unik, yakni dibagi dalam 3 kategori :

  • Kursi Kayu dibarisan paling belakang, minimum order IDR 100.000
  • Kursi Sofa dibarisan tengah kolam renang, minimum order IDR 200.000
  • Kursi Sofa dibarisan paling depan (Golden View), minimum order IDR 300.000

 

Melihat hamparan birunya laut dari sisi yag berbeda di Bukit Asah Karangasem

 

Bukit Asah Karangasem, mungkin belum banyak Dolaners yang tahu tentang wisata yang satu ini. Wisata Bukit Asah terletak di Desa Bugbug, Karangasem, Bali merupakan sebuah tempat yang indah yang kini sedang naik daun berkat kemunculannya di social media. Dari atas Bukit Asah ini Dolaners bisa melihat hamparan air berwarna biru muda yang luas da menyejukan mata. Pemandangan Bukit Asah bisa memberikan suasana tenang setelah Dolaners melakukan kesibukan setiap harinya. Yang menjadi istimewa adalah dari sini Dolaners bisa menikmati pemandangan matahari terbit dengan sempurna. Dolaners hanya perlu datang sebelum jam 6 pagi, dijamin dari atas Bukit Asah Karangasem ini pemandangan terbitnya sang surya yang gagah dari ufuk timur denan gradasi warna kuning orangenya akan menyapa awal hari Dolaners.

 

Berkunjung ke Bali rasa Inggris ya cuman ada di Taman ala Stonehenge, Pantai Purnama

 

Pantai Purnama merupakan salah satu pantai di Pulau Dewata Bali yang berlokasi di Sukawati, Gianya. Pantai ini menjadi jujugan objek wisata baru karena memiliki keunikan yang tak dimiliki pantai pantai lain di Bali. Pantai Purnama memiliki sebuah sebuah taman cantik yang akan mengingatkan Dolaners pada Stonehenge yang ada di Inggris.Stonehenge sendiri merupakan batu berdiri, di sini tidak hanya ada satu dua melainkan banyak. Sebenarnya tumpukan batu ini sendiri sebenarnya adalah pelinggih yang biasa digunakan masyarakat setempat untuk menaruh sesajen sembahyang. Pantai Purnama juga bisa menjadi lokasi menangkap foto sunset yang cantik. Karena tempatnya lengang dan belum banyak orang yang datang, yaps jadi Dolaners tidak perlu takut dong pemandangan sunset-mu “dirusak” oleh banyaknya orang lalu lalang yang tertangkap kamera.

 

Ke Bali tapi bosen wisata pantai? udah kesini aja Ekowisata Mangrove Wanasari

Di Ekowisata Mangrove Wanasari ini Dolaners bisa jalan-jalan santai di atas jembatan kayu, memanjang diantara pohon-pohon bakau. Jembatan kayu sepanjang 2 km ini akan membawa Dolaners sampai ke menara pandang. Kalau merasa belum puas mengelilingi hutan bakau, Dolaners bisa lanjutkan dengan mempergunakan kano, sebuah perahu kecil dan dayung yang bisa Dolaners manfaatkan untuk menjelajahi hutan mangrove. Arahkan juga kano Dolaners sampai ke tempat penangkaran kepiting atau ke restoran hutan mangrove dan nikmati kepiting saus tiram atau kepiting goreng. Di sini Dolaners bisa melihat habitat pohon bakau yang sangat banyak dan indah, tak heran lokasi ini selalu dijadikan tempat latar belakang pembuatan foto prewedding. Dan jika Dolaners beruntung Dolnaers bisa melihat kawanan biawak yang sedang mencari makanan di sela-sela hutan bakau.

 

Kesejukan yang dihadirka Pura Ulun Danu lengkap dengan Danau Beratan-nya

Pura Ulun Danu merupakan salah satu dari sekian banyak purra yang ada di Bali. Pura Ulun Danu adalah selain digunakan sebagai tempat ibadah masyarakat hindu, juga sering dijadikan jujugan objek wisata Disekitaran areal Pura Ulun Danu terdapat banyak sekali tumbuhan bunga yang tumbuh mekar. Keindahan Pura Ulun Danu dilengkapi dengan adanya Danau Beratan di sampingnya. Pura ini memiliki meru yang menjulang tinggi bertumpuk sebelas akan terlihat indah dari kejauhan. Keindahan pura ini memikat para Dolaners yang ingin berkunjung menikmati keindahan pura dan lingkungan sekitarnya sambil berfoto ria bersama para sahabat. Suasana di sekitaran pura sangatlah sejuk, itu dikarenakan letak pura ini di pinggiran Danau Beratan. Selain itu, karena pura ulun danu ini terletak di dataran tinggi pengunungan sekitar 1.239 meter dari permukaan air laut.

 

 

 

Leave a Comment